Tips Belanja Online yang Aman Untuk Menghindari Penipuan – Belanja online merupakan aktifitas jual beli yang dilakukan secara jarak jauh menggunakan media internet. Saat ini berbelanja online sudah semakin banyak diminati, karena banyak keuntungannya dibanding belanja offline atau secara langsung. Seperti lebih efisien, lebih mudah dalam pembayaran, menjangkau lebih luas bahkan bisa sampai internasional.
Terlepas dari keuntungan dan kelebihannya, pada kenyataannya sering juga terjadi penipuan. Seperti yang banyak terjadi saat ini misalnya pembayaran palsu, ketidaksesuaian barang yang dibeli, barang tidak terkirim dll. Maka dari itu, penting untuk menerapkan tips belanja online supaya tidak tertipu.
Cara Belanja Online yang Aman
Sebelum memutuskan untuk berbelanja online, pastikan jika menerapkan beberapa cara aman yang akan saya jelaskan. Tujuannya apa? Tentu untuk meminimalisir penipuan. Maka dari itu, pastikan dengan beberapa cara berikut ini.
Pilih Toko Online Terpercaya
Tips belanja online supaya tidak tertipu yang pertama yaitu memilih toko online terpercaya. Mengingat saat ini banyak sekali toko online, terkadang membuat kamu merasa bingung memilihnya. Perlu diketahui toko online terpercaya pasti mempunyai review atau penilaian positif dari pembeli sebelumnya.
Apalagi jika anda membeli sebuah produk melalui marketplace, tentu lebih mudah lagi untuk mengetahui review dari pembeli sebelumnya. Setidaknya dengan review tersebut, kamu bisa lebih yakin untuk memilih toko itu atau tidak.
Baca Deskripsi Produk
Hal penting lainnya yang harus diterapkan agar tidak tertipu saat belanja online yaitu membaca deskripsi produk dengan teliti. Jadi, jangan hanya terfokus pada gambarnya saja, karena kemungkinan efek kamera juga mempengaruhi.
Setidaknya pada deskripsi produk tertulis jelas apa saja bahan yang digunakan, expired untuk produk tertentu, ukuran produk, cara pemesanan dan pengembalian. Pastikan sudah memahami deskripsi produk yang tertulis jelas, agar nantinya kamu tidak tertipu.
Pahami Syarat dan Ketentuan Toko
Setiap toko online pasti mempunyai syarat dan ketentuan tertentu. Misalnya saja persyaratan pengembalian barang harus menyertakan video unboxing. Mengingat setiap toko atau perusahaan pasti tidak mau rugi, maka dari itu lebih cerdas dalam belanja online.
Cara Belanja Online Agar Tidak Tertipu
Selain ketiga cara tersebut, ada tips belanja online supaya tidak tertipu lainnya. Apalagi berbelanja online rawan sekali terjadinya penipuan dan pastinya kamu tidak akan menginginkan hal tersebut bukan? Disini saya akan memberikan langkah atau tips yang bisa dicoba seblum belanja online, caranya seperti berikut ini.
Pilih Metode Pembayaran yang Aman
Cara pertama yang harus dilakukan agar bisa belanja online tetap aman dan menghindari penipuan yaitu memilih metode pembayaran yang tepat. Salah satu metode pembayaran yang paling aman yaitu COD atau bayar di tempat.
Jika memang tidak tersedia layanan pembayaran tersebut, bisa menggunakan rekening bersama (biasa disebut rekber). Namun, pastikan juga jika kamu memilih toko online yang sudah terpercaya dan sudah banyak pembeli sebelumnya.
Untuk menjamin keamanan lebih, bisa juga menggunakan platform Marketplace yang sudah terkenal seperti Tokopedia, Shopee, Blibli atau Lazada. Dimana platform marketplace mengaplikasikan sistem rekber yaitu pembayaran yang diserahkan tidak langsung diterima penjual tapi ditampung terlebih dahulu di platform tersebut, yang kemudian pembayarab akan diserahkan ke penjual ketika produk yang dibeli sudah sesuai dan diterima pembeli.
Jangan Tergiur Harga Murah
Saat berbelanja online, jangan terfokus atau tergiur dengan tawaran harga murah. Seperti yang diketahui ada harga ada kualitas. Jadi kemungkinan dengan harga yang murah, maka kualitasnya tidak bisa dijamin bagus.
Sekalipun memang ada tawaran harga murah, harus pastikan kualitas produk juga harus bagus. Bagaimana cara mengetahuinya? Tentu saja bisa dilakukan dengan mengecek review atau testimoni dari pembeli sebelumnya.
Cek Nomor Rekening Penjual
Setelah mengetahui bagaimana tips belanja online supaya tidak tertipu, cek juga nomor rekening penjual sebelum melakukan pembayaran. Ini biasa dilakukan jika pembelian langsung melalui media sosial seperti Instagram atau Facebook. Tujuannya tidak lain untuk menghidari penipuan.
Ketahui cara mengecek nomor rekening penipu. Hal ini sangatlah berguna agar kamu dapat berjaga-jaga sebelum terjadi penipuan. Adapun beberapa cara mengecek nomor rekening penipu yang saya ketahui seperti berikut:
Cek melalui website Kredibel atau Cekrekening
- Buka website Kredibel atau Cekrekening,
- Pada kolom pencarian, ketik nomor rekening penjual yang mencurigakan,
- Secara otomatis data rekening tersebut akan muncul,
- Jika ingin mengetahui lebih detail mengenai nomor rekening, login atau sign up.
Cara diatas tidak menjamin keakuratan data, karena data laporan yang dimunculkan oleh website diatas merupakan hasil dari pengguna juga yang melaporkan. Jadi, masih ada kemungkinan jika nomor rekening yang memang tidak terdaftar sebagai nomor rekening penipu tidak 100% aman.
Beberapa tips tersebut semoga bisa membantu, mengingat saat ini belanja online semakin banyak diminati. Di samping itu, pada penipu juga mengincar orang-orang yang sembarangan belanja online. Jadi, jangan sampai hal ini menimpa Kamu.